Friday, June 16, 2017

Mi 5 Pro Meledak Dan Begini Respon Pihak Xiaomi

Xiaomi meledak,Mi 5 Pro Meledak,Xiaomi Tidak Bertanggung Jawab

Jalur Tujuh - Kejadian Smartphone meledak sebelumnya  pernah dialami  pihak SAMSUNG,dan kejadian tersebut menimpa salah satu smartphone terbaru mereka yaitu Galaxy Note 7 sedangkan untuk penyebabnya yang tidak lain pada sektor baterai. Dengan adanya insiden itu,vendor Samsung lagsung menghentikan produksi maupun menarik seluruh smartphone galaxy note 7 dari seluruh negara.Namun beberapa hari yang lalu telah beredar kabar bahwa kejadian smartphone meledak terulang kembali,dilansir dari laporan Gizmochina bahwa salah satu pembaca  mereka mengirimkan sebuah email yang berisi barang bukti smartphone Xiaomi Mi 5 Pro yang telah meledak.

Menurut laporan pengguna kepihak gizmochina,bahwa insiden meledaknya smartphone Mi 5 Pro tersebut telah dilaporkannya kepada produsen xiaomi dan sang pengguna sangat berharap pihak xiaomi dapat mengganti unit yang meledak.Namun disayangkan pihak xiaomi malah membantah bahwa produk tersebut asli,dan tidak mau bertanggung jawab atas kejadian meledaknya Mi 5 Pro,selain itu pihak xiaomi juga menyatakan bahwa sebelum meluncurkan kepasaran produk tersebut telah dilakukan uji coba secara menyeluruh. Padahal sebelumnya smartphone yang meledak tersebut telah diperiksa di situs resmi Xiaomi untuk melihat apakah perangkat tersebut asli atau palsu,ternyata hasilnya terbukti asli. Sedangkan saat kejadian perangkat tersebut meledak,sang pemilik smartphone tanpa ragu langsung melemparkan ponsel tersebut keluar ruangan untuk menghindari terjadinya resiko yang tidak diinginkan.

Xiaomi meledak,Mi 5 Pro Meledak,Xiaomi Tidak Bertanggung Jawab

Tentu sangat disayangkan jika pihak Xiaomi memberi respon aneh terhadap kejadian tersebut,namun untuk lebih jelasnya,meraka akan menghubungi perusahaan untuk mendengar penjelasan versi mereka.Memang banyak faktor penyebab  smartphone meledak,mulai dari gagal produksi, penggunaan perangkat tambahan yang tidak sesuai,maupun terlalu memaksa kinerja ponsel yang berlebihan.

0 komentar:

Post a Comment