Jalur Tujuh - Siapa sih yang tidak kenal dengan game PES (Pro Evolution Soccer),yaps game besutan KONAMI ini menjadi game yang sangat digemari oleh pecinta sepak bola diseluruh dunia.Sebelumnya pihak konami telah meluncurkan beberapa game bergenre sepak bola yang sukses dipasaran,seperti PES 2015,PES 2016,dan PES 2017.Sedangkan untuk Edisi game PES 2018 akan segera dirilis pada tahun ini,tepatnya tanggal 12 September 2017.
Menariknya pihak konami menggandeng klub raksasa Barcelona sebagai brand ambassador untuk edisi pes 2018,namun dibalik itu semua kabarnya pihak konami akan merilis pes 2018 untuk konsol PS4, PS3, Xbox One, Xbox 360 maupun PC dengan harga yang bervariasi tergantung platform yang digunakan.
BACA JUGA : Tanggal Rilis FIFA 2018 Dengan Fitur Terbaru
Sedangkan untuk gameplaynya akan lebih berkualitas dibandingkan dengan edisi pes 2017,yang akan memberikan sistem tendangan bebas dan tendangan bebas yang benar-benar dirubah untuk memastikan akurasi yang lebih baik dari sebelumnya.
real touch (+) juga akan menambahkan dimensi baru pada kontrol bola bersamaan dengan kontekstual, yang berarti pemain harus bereaksi lebih realistis terhadap hal yang mendadak. Semua ini telah disempurnakan untuk menggambarkan kecepatan yang lebih realistis, jadi ini benar-benar terasa seperti permainan sepak bola yang sungguhan
Dan untuk mode baru pes 2018,terdapat "Random Selection Match" dan "Online Co-op" yang merupakan dua cara baru untuk bermain PES 2018 baik dengan teman luar maupun teman kamu sendiri namun fitur ini hanya tersedia untuk konsol PS4,Xbox one ,dan Steam. Liga master league juga telah mendapatkan perbaikan yang sangat diperlukan,contohnya perbaikan saat wawancara sebelum pertandingan dan adegan diruang ganti pemain.
Keaslian sepakbola nampaknya akan diterapakan serius pada PES 2018,dan untuk tampilan antarmuka pengguna telah ditingkatkan maupun untuk tampilan visual juga telah ditambahkan,sedangkan untuk stadion,terowongan lapangan dan terowongan pemain telah diciptakan kembali dengan menggunakan lebih dari 20.000 data dari lokasi seperti Camp Nou dan Signal Iduna Park.
0 komentar:
Post a Comment